Ternyata ikan gabus memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan.Ikan ini memang tidak setenar ikan lele, tapi jika ditelisik dari segi manfaatnya memang sudah tidak diragukan lagi.ikan gabus memiliki banyak sekali kandungan protein didalam tubuhnya.Ikan ini mirip sekali dengan ikan lele dan juga banyak ditemukan diperairan Indonesia dan perbedaanya ikan ini tidak memiliki kumis seperti ikan lele.
Berikut ini adalah Kelebihan dan manfaat Ikan gabus :
1. Pembentukan & Pertumbuhan Otot
Kandungan yang ada dalam ikan gabus sangatlah tinggi jika dibandingkan dengan kadar protein yang terdapat pada ikan sejenisnya seperti ikan lele, nila dan ataupun ikan mas. Namun masih setara dengan kandungan protein yang terdapat pada ikan bandeng. Jika kita melihat tabel dibawah ini.Dari setiap 100 gram ikan gabus yang kita konsumsi,dihasilkan protein 25,2 gram. Bandingan saja dengan kadar protein per 100 gram pada daging ayam yang hanya 18,2 gram, 18,8 gram pada daging sapi, serta telur yang hanya memiliki kadar protein sebesar 12,8 gram. Dengan kandungan protein yang sangat tinggi, memungkinkan pembentukan otot yang lebih baik.
2. Mempercepat Penyembuhan Luka
Ikan gabus memang dijadikan andalan sebagai makanan yang dapat dengan cepat menyembuhkan luka ringan hingga sedang, karena didalam ikan gabus terdapat jenis protein albumin yang berfungsi sebagai zat penyembuh luka.
3. Menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh
Sistem dalam tubuh setidaknya membutuhkan kadar albumin sebesar 60 persen untuk menjaga regulasi dalam tubuh tetap stabil.itulah kenapa ikan gabus ini dapat diandalkan sebagai penstabil cairan dalam tubuh.
Baca Juga : Tips mencegah kanker payudara
4. Sehat untuk pencernaan
Dengan struktur daging yang relatif empuk, menjadikan ikan gabus lebih mudah dicerna saat dikonsumsi, dikarenakan kadar protein kolagen yang terkandung didalam ikan gabus lebih rendah pada hewan darat lainnya. hanya sekitar 3-5 persen saja dari total kolagen.
5. Penyembuhan berbagai penyakit
Kandungan berbagai jenis macam protein dan zat lainnya dalam ikan gabus, Dapat membantu proses penyembuhan berbagai penyakit seperti penyakit hepatitis, Infeksi paru, typhus, diabetes, stroke, dll
LANJUTKAN MEMBACA DISINI
Bagi teman-teman blogger yang linknya ingin saya tambahkan di daftar sahabat blogger saya.Silakan kunjungi link ini ya.